get app
inews
Aa Text
Read Next : Pasukan Ukraina Dikabarkan Bunuh Presiden Putin Pakai Drone

Jadwal Padat, Vladimir Putin Batal Ikuti KTT G20 Secara Virtual

Minggu, 13 November 2022 | 18:59 WIB
header img
Presiden Putin tidak dapat menghadiri KTT G20 Bali. Foto: tangkapan layar video twitter Visegrad24.

MOSKOW, Lintasbabel.iNews.id - Presiden Vladimir Putin dipastikan tidak akan mengikuti semua agenda KTT G20 baik hadir langsung di Bali maupun melalui konferensi video atau virtual. Putih tidak bisa hadir kerena jadwal padat. 

Seperti diketahui, sebelumnya ada rencana Putin akan mengikuti salah satu sesi pertemuan para pemimpin negara G20 secara virtual setelah batal hadir di Bali. 

Kepastian itu disampaikan Juru Bicara Kremlin, Dmitry Peskov, Jumat (11/11/2022). Peskov menjelaskan Putin tak bisa mengikuti, sekalipun melalui konferensi video, karena jadwalnya yang padat.

Bukan hanya itu, Putin juga tak akan mengikuti KTT Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) yang berlangsung di Thailand mulai Kamis mendatang.

"Keputusan presiden terkait dengan jadwalnya yang padat dan terkait kebutuhan untuk tetap berada di Rusia," kata Peskov, seperti dikutip dari Sputnik.

Sebelumnya Putin dilaporkan akan menyampaikan pesan pidato yang direkam terlebih dulu, namun itu juga dipastikan tidak ada.

"Tidak, itu tidak direncanakan," ujarnya. 

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Rusia pada Kamis kemarin memastikan ketidakhadiran Putin di Bali untuk mengikuti KTT G20. Delegasi Rusia akan dipimpin Menteri Luar Negeri Sergei Lavrov.

Sementara itu dalam pertemuan APEC di Thailand degelasi Rusia akan dipimpin Wakil Perdana Menteri Andrei Belousov.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut