get app
inews
Aa Read Next : Brimob Harus Siap Hadapi Tantangan Kedepan, Kapolda: Kalau Kaleng-kaleng Percuma Jadi Brimob  

Sat Brimob Siapkan Anggota SAR Hadapi Cuaca Ekstrem di Babel

Kamis, 13 Oktober 2022 | 17:33 WIB
header img
Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Babel, Kombes Pol Nazaluddin. Foto: Irwan Setiawan.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Satuan Brimob Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menyiapkan anggota penanggulangan bencana alam di Babel, Kamis (13/10/2022). Hal itu untuk menyikapi kondisi cuaca ekstrem belakangan ini yang sering terjadinya hujan di wilayah Babel. 

"Ini sekaligus silahturahmi, yang lain kenapa kita ketemu bahwa 2-3 minggu terakhir ini beberapa daerah ada banjir. Sehingga ada perintah dari pimpinan untuk menyiapkan Search and Rescue (SAR)," kata Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Babel, Kombes Pol Nazaluddin. 

Dia menjelaskan, pada 19 Oktober nanti latihan bersama kolaborasi dengan pemangku kepentingan yang terlibat dalam SAR, dalam rangka antisipasi bencana ini. 

"Kemudian kita di tanggal 20 itu akan ada apel bersama yang rencananya akan dipimpin oleh Pak Kapolda. Harapan kita dari temen-temen media memberitakan ke masyarakat, bahwa kita di sini sudah lakukan antisipasi perencanaan dalam konsep kolaborasi," ujarnya. 

Ia menerangkan, Brimob Polda Babel ada 2 tim yang akan terlibat dalam penanganan bencana ini, dimana 1 tim terdiri dari 15 orang personel. 

Selain itu, dalam hal ini adalah dengan kolaborasi pentahelix yang melibatkan berbagai instansi yang terlibat dalam SAR diantaranya Basarnas, BPBD, Bakamla, Tagana dan lainnya. 

"Latihan dalam rangka penguatan tim SAR Brimob, kelemahan dirasakan kita perlu sarana pendukung, anjing pelacak yang kita tidak punya. Selalu setiap Operasi minta bantuan Polda. Operasi kemanusiaan ada batas waktunya sehingga Brimob minta bantuan Polda. Maka dari itu latihan bersama bukan hanya Brimob tapi melibatkan stakeholder terkait," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut