get app
inews
Aa Text
Read Next : Perumdam Bangka Barat Dapat Penghargaan Kinerja Terbaik BPKP

2 Penambang Timah Ilegal di Bukit Menumbing Bangka Barat Ditangkap Polisi

Sabtu, 01 Oktober 2022 | 09:44 WIB
header img
Dua penambang berinisial A dan S saat diamankan anggota Satreskrim Polres Bangka Barat. Foto: Istimewa.

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Satreskrim Polres Bangka Barat mengamankan dua orang warga, yang melakukan penambangan timah secara illegal di kawasan Taman Hutan Raya (Tahura) Bukit Menumbing, Kecamatan Muntok, Kabupaten Bangka Barat. Polisi juga mengamankan barang bukti 5 kilogram pasir timah. 

Pelaku diketahui berinisial A dan S ini diamankan di lereng Bukit Menumbing pada Rabu (28/9/2022) lalu. Keduanya merupakan warga Kelurahan Keranggan, Kecamatan Muntok. 

Kedua penambang tersebut melakukan aktifitasnya di sekitar lereng Bukit Menumbing, dengan waktu tempuh dari Pos 1 gerbang pintu Menumbing sekira satu jam. 

"Pada sekira jam 10 malam kami bergerak, Alhamdulillah jam 4 pagi kami mengamankan dua orang pelaku penambangan tanpa izin di Bukit Menumbing. Mereka melakukan penambangan dengan mesin robin kalau di sini nyebutnya user-user, untuk timah yang diamankan pasir timah seberat 5 kilogram, " kata KBO Satreskrim Polres Bangka Barat, IPDA Intan Dwiputra, Sabtu (1/10/2022). 

Intan melanjutkan, berdasarkan keterangan dari dua orang penambang mereka baru dua hari melakukan aktivitasnya di lokasi tersebut. 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut