get app
inews
Aa Read Next : Hasil Liga Champions Eropa: MU Kena Comeback Copenhagen, Terdampar di Dasar Klasemen Group A

Manchester United Resmi Pecat Ole Gunnar Solskjaer dari Kursi Pelatih

Minggu, 21 November 2021 | 18:36 WIB
header img
Ole Gunnar Solskjaer (foto : Reuters)

MANCHESTER, lintasbabel.id - Manchester United (MU) resmi memecat Ole Gunnar Solskjaer sebagai juru taktik, menyusul sederet hasil buruk MU beberapa pekan terakhir. Ole resmi dipecat, pada Minggu (21/11/2021).

Man United memulai musim 2021-2022 dengan tidak terlalu bagus. Setelah meraih beberapa kemenangan, performa Man United mulai naik-turun. 

Hal itu tidak dapat diterima. Sebab, Man United sudah mengeluarkan uang dalam jumlah besar untuk belanja Jadon Sancho, Raphael Varane, dan Cristiano Ronaldo pada bursa transfer musim panas 2021. 

Kekalahan terberat Man United tercipta beberapa pekan lalu saat takluk 0-5 oleh Liverpool dan keok 0-2 dari Manchester City. Namun, manajeman baru memutuskan untuk memecat Solskjaer usai kekalahan teranyar Man United. 

Man United secara mengejutkan kalah 1-4 dari Watford di Vicarage Road, Sabtu 20 November 2021, dalam laga lanjutan Liga Inggris. 

Hasil itu membuat Man United menderita kekalahan terbesar dari tim promosi. Kekalahan itu pula yang menandai akhir era Solskjaer. 

Sekarang, Michael Carrick bakal memimpin Ronaldo dan kawan-kawan hingga kedatangan pelatih interim yang bertugas sampai akhir musim ini.

Editor : Haryanto

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut