get app
inews
Aa Text
Read Next : Tim SAR Temukan Jasad ABK KM Surya Hasil Laut-22 yang Terbakar di Perairan Pulau Dua Tanjung Pinang

Kapal Cepat Tenggelam di Sungai Amazon, 14 Orang Dikabarkan Tewas dan Puluhan Lainnya Masih Hilang

Jum'at, 09 September 2022 | 16:38 WIB
header img
Kapal cepat tenggelam di Sungai Amazon, 14 orang dikabarkan tewas dan puluhan lainnya hilang. (Foto: ilustrasi Sungai Amazon/ ist)

BRASILIA, lintasbabel.id – Kapal penumpang di wilayah utara Brasil dilaporkan tenggelam pada Kamis (8/9/2022) waktu setempat. 14 orang dikabarkan tewas dan sejumlah lainnya masih belum ditemukan.

Kapal cepat yang membawa 70 orang itu berangkat dari Pulau Marajo di Negara Bagian Para yang terletak di wilayah utara Brasil. Angkatan Laut Brasil menyatakan, kapal itu berlayar menuju ibu kota Para, Belem. 

“Kami masih mencari mereka yang hilang,” ungkap institusi militer itu.

Surat kabar Folha de S.Paulo melaporkan, kapal itu tenggelam di perairan Sungai Amazon yang luas.

Dalam sebuah pernyataan terpisah, petugas pemadam kebakaran Para mengungkapkan, sampai sejauh ini 30 orang telah diselamatkan. Sebuah helikopter serta kapal lainnya ikut membantu dalam pencarian korban.

Disebutkan juga bahwa kapal yang tenggelam tersebut tidak memiliki izin untuk mengangkut penumpang di jalur air antarkota. Kapal nahas itu memulai perjalanannya dari sebuah pelabuhan ilegal.

Polisi telah memulai penyelidikan atas kecelakaan kapal tenggelam itu.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut