get app
inews
Aa Text
Read Next : Update Warga Tewas Ditembak Brimob, Proyektil tidak Dikeluarkan dari Jasad Korban

Indahnya Pantai Jerangkat Bangka Barat, Siap Manjakan Pelancong

Sabtu, 13 November 2021 | 13:10 WIB
header img
Kombinasi hamparan pasir putih dan susunan bebatuan kokoh, menjadi daya tarik yang dimiliki pantai Jerangkat, Kecamatan Jebus, Kabupaten Bangka Barat. (Foto: Istimewa)

"Di dekat Jerangkat, ada dua pulau Tenung dan Pulau Kijang, bisa dijangkau dengan perahu nelayan tradisional. Untuk yang mau menjelajah pulau-pulau tersebut, nanti disediakan penyebrangannya. Bagi pengunjung yang mau informasi selengkapnya bisa menghubungi Pordakwis Jebung, atau bisa buka akun instagram kami @pantai_jerangkat," Kata Elky Altama, Sabtu (13/10/2021). 

Untuk melihat keindahan alam bawah laut, pengunjung juga bisa melakukan aktivitas menyelam di beberapa titik spot yang ada di Pantai Jerangkat. 

"Pengunjung juga dapat menikmati keindahan alam bawah laut, bisa sekedar berenang maupun menyelam atau snorkeling di sekitar Jerangkat. Nanti juga kita berikan sedikit edukasi dan memandu tentang snorkeling kepada pengunjung, namun kita belum bisa menyediakan alatnya, karena belum punya," tuturnya. 


 

Sementara itu, Wakil Bupati Bangka Barat, Bong Ming Ming menyampaikan, pihaknya masih berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mendukung pengembangan potensi Pantai Jerangkat. 

"Karena posisi hutan yang di daratannya itu hutan lindung, oleh provinsi sudah diajukan ke Kementrian Lingkungan dan Kehutanan, ruang pemanfaatan bisa dijadikan tempat wisata sekitar 130 hektare. Terus kami juga sudah menganggarkan sekitar 2 miliar rupiah lebih, untuk perbaikan jalan atau akses jalan ke Jerangkat, " ujar Bong Ming Ming. 

Bong Ming Ming berharap, pantai Jerangkat bisa menjadi daya tarik wisata unggulan di Kabupaten Bangka Barat. 

"Pantai Jerangkat saya pastikan salah satu pantai terindah di Bangka Belitung, kalau melihat segala potensi ini, Insya Allah daya tarik bagi wisatawan," ucapnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut