BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi, kali ini melibatkan minibus dan pikap. Peristiwa terjadi di jalan Soekarno Hatta atau jalan Pangkalpinang - Koba tepatnya di depan Polsek Pangkalan Baru, Jumat, (5/8/2022). 3 orang dilarikan ke rumah sakit akibat lakalantas ini.
Kapolsek Pangkalan Baru, AKP Joko Murtono mengatakan mobil pikap berwarna putih melaju dari arah Koba menuju Pangkalpinang melewati marka jalan dan menghantam Minibus Innova berwarna abu-abu yang sedang melintas dari Pangkalpinang menuju Koba.
"Jadi mobil pikap warnah putih BN 8754 PQ menyeberang jalur dari jalan Koba menuju Kota Pangkalpinang, ada marka jalan dilewati, bertemulah dengan mobil Innova BN 1175 BO berpapasan langsung di depan toko sepeda," kata Kapolsek.
Ia menyebutkan akibat kecelakaan tersebut miboil Innova berwarna abu-abu mengalami rusak parah di bagian depan dan mobik pikap berwarna putih rusak di bagian bawah.
Selain itu juga, ia juga mengatakan 3 orang dilarikan ke rumah sakit.
"Untuk mobil Innova berwarna abu-abu berpenumpang 1 orang dan mobil Pikap putih berpenumpang 2 orang mengalami patah tangan dan sudah dilarikan ke rumah sakit," ujarnya.
Untuk penyelidikan lebih lanjut, kedua mobil tersebut dibawa ke Polres Pangkalpinang.
Editor : Muri Setiawan