"Jam 8 kami berangkat dari Pelabuhan Boom Baru, kalau proses lahirnya sekitar pukul 10.58 WIB, sebelumnya kontraksinya itu sekitar 30 menitan. Bayinya jenis kelaminnya laki-laki, ada bidan yang bantu dan proses melahirkannya saat berlayar baru sampai di Muara sungai Musi, Kabupaten Banyuasin (Sumatera Selatan)," kata Kapten Kapal Express Bahari 3B, S. Butarbutar.
Setelah kapal tiba di Pelabuhan Tanjung Kalian, Muntok, S. Butarbutar mengatakan Mega beserta sang bayi kemudian dibawa petugas gabungan ke Puskesmas Muntok untuk mendapatkan perawatan.
"Tiba di Pelabuhan Tanjung Kalian langsung dibawa petugas ke Puskesmas Muntok untuk dapat perawatan kan. Bayinya laki-laki, sejauh ini tadi masih di atas kapal alhamdulillah sehat " tuturnya.
Sementara, Kristin Natalia (34) kakak dari Mega Cristi Clodia menyampaikan, baik Ibu dan sang bayi saat ini masih menjalani perawatan di Puskesmas Muntok.
Editor : Muri Setiawan