get app
inews
Aa
Read Next : Pengurus KONI Bangka Barat Periode 2024-2028 Resmi Dikukuhkan

PON XX Papua, Robi Sianturi Kembali Tambah Koleksi Medali untuk Babel

Senin, 11 Oktober 2021 | 21:47 WIB
header img
Robi Sianturi, pelari asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali mempersembahkan Medali Perak di kelas 1500 M Putra. (Foto: Istimewa)

PAPUA, lintasbabel.id - Robi Sianturi, pelari asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kembali mempersembahkan medali di kelas 1500 M Putra. Robi berhasil meraih medali perak pada laga final yang digelar di Stadion Atletik, Mimika Sport Center dan Alun-alun Kuala Kencana, Kabupaten Mimika Provinsi Papua, Senin (11/10/2021).

Medali emas direbut pelari asal Nusa Tenggara Barat (NTB), Ridwan. Sementara medali perunggu diraih oleh Mohammad Hardun Mahdang, atlet asal Gorontalo. 

"Alhamdulillah hari ini dapat perak di 1.500 meter, semoga besok di 10.000 meter bisa menghasilkan dan meraih yang terbaik, mohon doanya semua," kata Robi usai penyerahan medali.

Robi sendiri, sebelumnya meraih medali perunggu di kelas 5.000 M putra.

"Alhamdulillah, hari ini Robi semakin meningkat, kepercayaan dirinya sudah meningkat. Dan ini suatu prestasi, mudah-mudahan besok pagi bisa merai medali emas, Robi pasti pacak," ujar Ketua KONI Babel, Elfandi.

Sampai saat ini, kontingen Kepulauan Babel berada di peringkat 29 klasemen sementara peraih medali di PON XX Papua 2021. Sebanyak 11 medali sudah dikoleksi kontingen Babel, yakni 1 emas, 2 perak dan 8 medali perunggu.

Posisi Babel melorot, dari peringkat sebelumnya di posisi 26. Babel disalip Bengkulu, NTT dan Sulawesi Tengah.

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut