Ukraina Rekrut Tentara Bayaran Lewat Facebook

Tim iNews.id
Infografis Ukraina rekrut tentara bayaran asing. (iNews)

MOSKOW, lintasbabel.id - Ukraina tengah merekrut tentara bayaran di Austria lewat Facebook untuk membantu perang melawan Rusia. Duta Besar Rusia di Wina, Dmitry Lyubinsky mengungkap Kedutaan Besar (Kedubes) Ukraina menghapus unggahan kontroversial itu dari Facebook setelah diprotes. 

“Laporan ini membuktikan bahwa Kedutaan Ukraina di Wina berusaha merekrut tentara bayaran Austria pada awal Maret tahun ini di akun Facebook-nya, untuk partisipasi dalam kegiatan militer melawan orang-orang Rusia,” ungkap Lyubinsky. 

Sebagai tanggapan atas permintaan parlemen, kepala protokol Kementerian Luar Negeri Austria memberi tahu dubes Ukraina bahwa kegiatan tersebut melanggar undang-undang Austria. 

Adapun aturan yang dilanggar Kedubes Ukraina itu antara lain Pasal 41 Konvensi Wina tentang Hubungan Diplomatik.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network