PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Jajaran Polda Bangka Belitung (Babel) diminta untuk tetap solid dalam menjaga kondusifitas wilayahnya. Imbauan tersebut sebagai bentuk dukungan, mengingat Polri dianggap sukses menjaga kondusifitas di Babel.
Hal ini disampaikan oleh Plt Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Babel, Ferdian Hermawan Lubis. Dia menilai bahwa kondisi keamanan yang stabil sangat penting untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pemerataan pembangunan di Bangka Belitung.
"Saya menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Kepolisian Republik Indonesia (Polri) yang telah bekerja dengan dedikasi tinggi dalam menjaga ketertiban dan keamanan di Bangka Belitung," kata Ferdian, Minggu (13/7/2025).
Menurut Ferdian, imbauan ini juga sebagai bentuk harapan agar aktivitas masyarakat berjalan aman tanpa adanya gangguan.
"Kami mengapresiasi Polri dalam menciptakan lingkungan yang aman nyaman dan kondusif serta penegakan hukum yang profesional dan berkeadilan," tuturnya.
Masyarakat pun diimbau untuk tetap waspada dan melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan kepada pihak berwajib guna memastikan keamanan bersama.
"Keluarga besar Kesbangpol Bangka Belitung mengucapkan selamat hari Bhayangkara ke 79 tahun. Semoga semakin terdepan, dicintai rakyat dan semakin solid. Terus bersinergi untuk mewujudkan Bangka Belitung yang aman, tertib serta kondusif," ucapnya.
Editor : Haryanto
Artikel Terkait