Bunda PAUD Bangka Barat Gencarkan Sosialisasi Satu Tahun Prasekolah 

Oma Kisma
Pokja Bunda Paud Kabupaten Bangka Barat melakukan sosialiasi pentingnya pendidikan satu tahun prasekolah.  Foto : istimewa

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Kelompok Kerja (Pokja) Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggencarkan sosialisasi program satu tahun prasekolah ke sejumlah desa/kelurahan.

Dibawah bimbingan, Evi Astura Markus, Pokja Bunda PAUD bersama Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Bangka Barat telah melakukan sosialisasi di Desa Air Kuang, Dendang, Mayang, Desa Air Limau dan Benteng Kota. 

Bunda PAUD Bangka Barat, Evi Astura Markus menyampaikan pentingnya pendidikan usia dini sebelum anak-anak masuk sekolah dasar (SD). 

"PAUD itu penting karena 90% perkembangan otak terjadi sebelum 6 tahun, PAUD dapat membentuk karakter, kemandirian, kemampuan sosial dan kognitif anak," katanya, Jumat (4/7/2025). 

Menurut Evi, banyak yang didapatkan anak saat mengikuti pendidikan usia dini, mulai dari terbiasa berinteraksi hingga terbentuk karakter sehingga benar-benar siap saat masuk sekolah dasar nantinya.

"Anak dapat belajar sesuai dengan tumbuh kembangnya dan dengan cara yang menyenangkan seperti bermain, PAUD merupakan pondasi awal untuk anak melangkah ke jenjang pendidikan selanjutnya," ujarnya. 

Oleh karena itu, Evi Astura mengajak seluruh orang tua anak agar mendaftarkan anak-anaknya sekolah di PAUD sekarang juga. Kedepan pihaknya akan terus melakukan sosialisasi untuk mengingatkan para orangtua.

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Bupati Bangka Barat, Yus Derahman menyampaikan hal senada dan mengingatkan pentingnya satu tahun pendidikan sebelum masuk SD.

"Jadi paud ini sudah lama, tapi ini bukti lebih baik lagi. Kita wajibkan 13 tahun pendidikan, artinya dasarnya adalah paud ini. Kalau sempurna, insyaallah sd hingga sma sempurna," katanya. 

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network