Zelensky : Kini Ukraina jadi Simbol Perjuangan tak Terkalahkan

Joko
Zelensky : Kini Ukraina jadi Simbol Perjuangan tak Terkalahkan (foto ist)

KIEV, lintasbabel.id - 21 orang tewas dan 112 orang lainnya dilaporkan terluka dalam 24 jam terakhir akibat serangan lanjutan Rusia ke Kota Kharkiv yang merupakan kota terbesar kedua di Ukraina. Sementara di wilayah Barat Ukraina, tepatnya di Kota Zhytomyr, empat orang termasuk satu anak-anak tewas, akibat serangan rudal jelajah Rusia, pada Selasa (1/3/2022) kemarin. 

Meskipun mendapat serangan skala penuh dari salah satu negara adidaya, hingga saat ini militer Ukraina diluar prediksi masih mampu membendung invasi dan mempertahankan kota-kota pentingnya. 

Alhasil Rusia hanya mampu mengirim serangan udara terutama rudal-rudal jelajah untuk melemahkan pertahanan Ukraina. Sementara konvoi pasukan darat Rusia yang digambarkan mencapai 64 mil panjangnya, belum mampu mengambil alih satu pun kota penting di Ukraina. 

Keberhasilan militer dan rakyat Ukraina membendung serangan penuh Rusia sejauh ini, membuat kepercayaan diri dan haru Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky semakin meningkat, melalui akun media sosialnya, Zelensky menyebutkan apa yang terjadi saat ini menjadikan Ukraina sebagai simbol kegigihan yang tidak terkalahkan.

Mantan komedian ini juga mengajak seluruh orang di dunia untuk menaruh perhatian dan membantu perjuangan rakyat Ukraina menghadapi invasi Rusia. 

"Hari ini orang Ukraina adalah simbol dari ketidak terkalahkan, sebuah simbol bahwa orang-orang di negara manapun dapat menjadi orang-orang terbaik setiap saat, Jayalah Ukraina !", tulis Presiden Volodymyr Zelensky di beranda akun Facebooknya. 

Genap satu pekan invasi Rusia kesesama negara pecahan Uni Soviet ini, PBB menyebutkan sedikitnya 136 warga sipil tewas, walaupun jumlah sebenarnya mungkin jauh lebih tinggi, mengingat intensitas serangan yang dilancarkan Rusia semakin meningkat, dan menyasar banyak target non militer, termasuk pemukiman dan apartemen sipil.

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network