"Para pemain memberikan semua yang mereka miliki di final, jadi tidak ada penyesalan," kata Salvador Garcia, dikutip dari laman resmi AFF, Minggu (27/2/2022).
Di sisi lain, Garcia pun tak begitu peduli dengan gelar juara tersebut. Perkembangan dan mental anak asuhnya yang kian terasah menjadi modal bagus untuk masa depan Timnas Thailand sendiri.
"Seperti yang saya katakan sebelumnya, tim ini ada di sini untuk berkembang. ini adalah kesempatan besar bagi mereka untuk terus berkembang sebagai sebuah tim," tutupnya.
Timor Leste Berbagi Posisi 3 dengan Laos
Timor Leste menunjukkan jiwa sportifnya dengan rela membangi status peringkat tiga dengan Laos. Pertandingan perebutan tempat ketiga antara Timor Leste dan Laos sedianya berlangsung pada Sabtu (26/2/2022) sore WIB. Akan tetapi, laga tersebut tak jadi digelar karena Laos mengundurkan diri.
Skuad timnas Timor Leste. (Foto: laman resmi Piala AFF 2020)
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait