Hizbullah Lebanon Klaim Hancurkan 119 Tank Merkava Kebanggaan Israel

Joko Setyawanto
Tank Merkava Israel. Foto: twitter/ @ayolanza.

LEBANON, Lintasbabel.iNews.id - Anggota sayap bersenjata partai Syiah Hizbullah yang berbasis di Lebanon, mengklaim telah menghancurkan setidaknya 119 tank Merkava sejak awal konflik bersenjata dengan Israel. Pernyataan ini disampaikan melalui kanal Telegram seperti yang dilansir kantor berita Rusia, Tass.

“Selama perang 33 hari terakhir, pejuang Hizbullah mampu menghancurkan atau merusak 119 tank Merkava [Israel],” kata pernyataan itu, Kamis (9/11/2023). 

Sebelumnya, dalam pernyataannya pada tanggal 31 Oktober, Hizbullah mengklaim bahwa para pejuangnya telah memusnahkan 9 tank Merkava dan 2 pengangkut personel lapis baja Zelda, sejak awal eskalasi militer di perbatasan Lebanon-Israel. 

Di sisi lain, jet tempur Angkatan Udara Israel menargetkan Lebanon selatan pada Rabu malam (8/11/2023) setelah militan Hizbullah menyerang Dataran Tinggi Golan.

Menurut laporan saluran TV Al Jadeed, lebih dari 20 permukiman di Lebanon Selatan dibombardir pesawat tempur Israel.

Pertahanan udara milisi Syiah berusaha menangkal serangan itu dengan menembakkan rudal anti pesawat.

Serangan Israel juga dilancarkan dengan tembakan artileri yang menargetkan desa perbatasan al-Duheira pada Selasa malam. Sedikitnya 15 ledakan tembakan artileri terdengar di wilayah itu.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network