PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Gubernur Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman bersama PT PLN (Perseo) Unit Induk Wilayah Babel, meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama di Babel, Rabu (26/1/2022). SPKLU tersebut, terletak di halaman Kantor PLN UIW Babel.
General Manager PLN UIW Babel Amris Adnan mengatakan, peresmian SPKLU pertama ini sebagai bagian dari implementasi kelengkapan Infrastruktur bagi kendaraan bermotor listrik berbasis baterai.
"Sesuai dangan Peraturan Prorsidan Nomor 5 Tahun 2019, tentang percepatan program kondaraan bermatar listrik barbasis batre (KBLBB). Untuk itu PLN berkomitmen menyediakan sejumlah SPKLU baik yang disediakan secara mandiri olah PLN, ataupun melalui kerjasama dengan pihak swasta," kata Amris.
Amris menuturkan, penyediaan infrastruktur KBLBB ini diberikan mandat oleh pemerintah dalam bentuk penugasan kepada PLN, yang tertuang dalam peraturan presiden dan peraturan menteri ESDM.
"Ketersedian SPKLU Ini merupakan salah satu bentuk amanah dari presiden kapada PLN. Ini juga merupakan era untuk menciptakan lapangan kerja dan membuka usaha baru," ujarnya.
Penekanan tombol peresmian SPKLU pertama di Babel.
Saat ini SPKLU yang ada di Kantor PLN UIW Babel termasuk dalam kategori fast charging atau pengisian cepat dengan Tipe 50 kW. Lewat tipe ini, setiap kendaraan cukup mengisi 50 menit dari nol hingga baterai terisi penuh.
“Kami berharap infrastruktur yang PLN bangun tidak hanya dapat mendukung program transisi energi pemerintah menjadi energi yang lebih bersih, namun dapat mendorong animo masyarakat untuk beralih menggunakan kendaraan listrik," ucapnya.
Sementara itu, Erzaldi Rosman mengapresiasi PLN yang telah menyediakan SPKLU pertama di daerahnya.
"Alhamdulillah, dengan adanya SPKLU ini dapat mendorong warga masyarakat khususnya di Bangka Belitung agar beralih ke kendaraan listrik berbasis baterai. Sehingga lebih ekonomis, ramah lingkungan dan mendukung program pemerintah dalam mengurangi emisi karbon serta menekan penggunaan BBM," kata Erzaldi.
Editor : Haryanto
Artikel Terkait