PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Siapa pemilik Dear Me Beauty? Brand produk kosmetik dan kecantikan yang cukup populer di Tanah Air.
Kini, Dear Me Beauty memperluas lini produknya dengan sejumlah varian makeup dan skincare, seperti Dear Me Collagen Peptide+, Skin Barrier Water Cream, dan 11 Single Activator Face Serum.
Dear Me Beauty bisa berkembang berkat strategi pemasaran yang berbeda dengan brand produk kecantikan lainnya di Indonesia. Bahkan terbilang kurang lazim. Kolaborasi tersebut adalah dengan resto ceapt saji KFC, dengan brand Tolak Angin, bahkan dengan permen Yupi, sampai Nissin Wafer dan penyedap makanan Sasa.
Siapa Pemilik Dear Me Beauty
Nikita Wiradiputri, CEO sekaligus pemilik brand Dear Me Beauty. Foto: Net.
Nikita Wiradiputri, CEO sekaligus pemilik brand Dear Me Beauty. Perusahaan yang menaungi Dear Me Beauty adalah PT Garland Cantik Indonesia, yang berkantor pusat di Jalan KH. Wahid Hasyim 220A-B, Jakarta Pusat.
Wanita kelahiran tahun 1993 ini adalah lulusan dari RMIT University, Australia dengan gelar sarjana komunikasi. Bahkan, dia sama sekali boleh dibilang buta dengan bisnis kecantikan yang sekarang digelutinya sekarang, semuanya dilakukan secara otodidak.
Nikita pada tahun 2009 sempat bekerja di sebuah rumah produksi sebagai Direktur Seni di Mirage Production House. Tahun 2012 - 2013 dia bekerja sebagai desainer grafis di IBISWorld Australia. Kemudian di tahun 2016 - 2018 bekerja di Ramayana sebagai koordinator partnership.
Hingga akhirnya pada tahun 2017 mendirikan PT Garland Cantik Indonesia yang menghasilkan Dear Me Beauty.
Seperti dilansir dari berbagai sumber, Nikita memang bercita-cita menjadi seorang enterpreneur atau wirausahawan.
"Aku pelajarin semua itu benar-benar dari nol, aku pelajari cara bangun company itu gimana. Aku pelajarin tuh ingredients-nya, tipe-tipe lipstick, tipe-tipe lip cream, banyak banget autodidak," kata Nikita dilansir dari Beauty Journal, Selasa (21/2/2023).
Awal mula terjun di bisnis kecantikan, Nikita hanya memiliki 3 orang karyawan, hingga terus bertambah menjadi 100 orang karyawan.
"Aku mau my team bisa berkomunikasi ke aku dalam hal apapun. Jadi, mereka itu kadang ngelihat aku sebagai teman, tapi aku tahu juga kapan harus menarik diri dan bersikap sebagai leader," katanya lagi.
Dear Me Beauty menyasar market usia 25-35 tahun atau kalangan anak muda. Tingkat penjualan produk Dear Me Beauty pun kini terus meningkat, dari awalnya cuma 70 paket per hari, kini sudah mencapai ribuan order.
Toko resmi Dear Me Beauty sudah tersebar di 23 kota besar di Indonesia dengan ratusan outlet.
Soal kolaborasi unik bersama dengan brand makanan, Nikita mengatakan bahwa hal itu tercetus secara tidak sengaja.
"Aku masih ingat banget kejadiannya. Jadi, waktu itu lagi makan siang, lagi duduk-duduk, dan tiba-tiba ada yang nyetus aja gitu, 'Eh kolab sama makanan lucu, nih!' sebenarnya celetukannya gitu doang. Sampai akhirnya kita mikir, kayaknya idenya oke juga, nih! Akhirnya kita nekat bikin proposal, bikin gebrakan baru, mulai kita pitching," katanya.
Demikianlah ulasan tentang siapa pemilik Dear Me Beauty. Semoga menginspirasi Anda semua.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait