Kemenkumham Babel Gelar Diseminasi Layanan Partai Politik di Kabupaten Bangka

Agus Wahyu
Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung (Kanwil Kemenkumham Babel), gelar kegiatan Diseminasi Layanan Partai Politik di Kabupaten Bangka. Foto : Istimewa/ Kemenkumham Babel

BANGKA, lintasbabel.id - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Bangka Belitung (Kanwil Kemenkumham Babel), gelar kegiatan Diseminasi Layanan Partai Politik di Kabupaten Bangka, Senin (19/9/2022). Ini dilakukan menyambut pesta demokrasi 2024.

Kemenkumham merupakan instansi yang bertanggungjawab dalam pendaftaran badan hukum dan perubahan anggaran/kepengurusan.

Diseminasi Layanan Partai Politik kali ini mengangkat tema peran partai politik dalam mewujudkan kehidupan masyarakat yang adil dan makmur. 

"Dalam kedudukannya sebagai pilar demokrasi, peran partai politik telah memberikan kontribusi yang signifikan bagi sistem perpolitikan nasional, terutama dalam kehidupan masyarakat Indonesia yang dinamis dan sedang berubah," kata Kakanwil Ketemu Babel, T. Daniel L. Tobing. 

Menurutnya, keikutsertaan partai politik dalam pemilu merupakan salah satu instrumen penting dalam menegakkan demokrasi di suatu negara. Sebab legitimasi kekuasaan (pemerintah) harus diperoleh melalui pemilu. 

"Kementerian Hukum dan HAM dalam hal ini Kantor Wilayah Kemenkumham Babel yang menjadi instansi dalam pengurusan pendaftaran badan hukum dan perubahan anggaran/kepengurusan, pada kegiatan ini akan memberikan pengetahuan mendalam kepada pengurus dan kader-kader partai politik serta para pemangku kepentingan," ucap Daniel.

Mengakhiri kegiatan, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Eva Gantini mengatur, kegiatan digelar di provinsi karena Kabupaten Bangka ini merupakan Kabupaten kedua terbanyak penduduknya diantara seluruh kab/kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. 

"Kami Kemenkumham bertindak sebagai gerbang pertama dalam verifikasi badan hukum partai politik, sementara KPU bertugas mengurus hal-hal dari awal hingga akhir. Dan Kesbangpol bertugas men-support pendanaan, keamanan dan lainnya," kata Eva. 

Berdasarkan hasil evaluasi oleh Bawaslu, pemilu pada periode lalu dikatakan berhasil, karena telah memenuhi tiga elemen yakni sudah mengefisiensi 40,1% logistik, partisipasi masyarakat dilihat dari perspektif suara rakyat mencapai 82,15% dan menekan adanya sengketa.

"Dengan hasil evaluasi Bawaslu yang telah saya angkat tadi, mari kita sama-sama menyukseskan pemilu 2024 nanti, agar pemilu dapat berjalan dengan lancar, aman dan terkendali," tuturnya. 

Hadir pula dalam kegiatan ini para Kepala Bidang di Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, JFT Madya dan perwakilan dari Lapas Kelas II Sungailiat. Peserta yang hadir dalam kegiatan ini adalah perwakilan dari berbagai partai yang ada di wilayah Kabupaten Bangka.

Editor : Haryanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network