HANOI, lintasbabel.id- Kontingen SEA Games 2021 Indonesia kembali menambah pundi-pundi medali. Kali ini, medali disumbangkan dari cabang olahraga (cabor) Menembak on fire. Hingga saat ini, Senin (16/5/2022) ada 2 emas dan 1 perak diraih atlet Indonesia.
Emas pertama diraih Dewi Laila Mubarokah di nomor Women's 10m Air Rifle. Dia berhasil menyingkirkan tujuh pesaingnya ketika beraksi di Hanoi National Sport Training Center.
Dewi sukses menunjukkan performa terbaiknya. Dia menang setelah mencatat skor 247. Adapun wakil Vietnam, Thao Phi Thanh yang mendapat perak setelah memperoleh 246,2 poin, dan Thailand, Chanittha Sastwej di podium ketiga dengan 224,6 angka.
Sebelumnya, Dewi Laila juga berhasil menyumbangkan satu perak di nomor 10m Air Rifle Wanita Beregu. Dia berada satu tim bersama Citra Dewi Resti, dan Monica Daryanti.
Adapun Citra Dewi yang juga lolos kualifikasi untuk beraksi difinal bersama Dewi Laila. Namun, Citra hanya mendapatkan poin 182,6 sehingga gagal berdiri di podium.
Editor : Muri Setiawan