KPU RI Optimis PSU di Bangka Barat Tanpa Gugatan

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id—Komisioner KPU RI Divisi Teknis Penyelenggaraan, Idham Holik monitoring langsung ke Desa Sinar Manik, Kecamatan Jebus, Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), pada Sabtu (22/3/2025). Idham Holik yakin pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) pada 4 TPS di Desa Sinar Manik berjalan aman dan lancar.
Mantan Komisioner KPU Provinsi Jawa Barat itu optimis, PSU di Kabupaten Bangka Barat berjalan kondusif dan berharap tidak ada gugatan lagi ke Mahkamah Konstitusi.
"Kami yakin rekan-rekan KPPS beserta KPU Bangka Barat sudah melakukan teknis sebaik-baiknya. Kita lihat juga rekan-rekan Bawaslu Bangka Barat melakukan pengawasan secara melekat di 4 TPS," ujarnya.
Idham Holik menilai, pelaksanaan PSU berjalan aman dan lancar. Kemudian meskipun hujan, antusias masyarakat datang ke TPS cukup tinggi.
"Alhamdulillah secara umum pelaksanaan PSU di Kabupaten Bangka Barat di 4 TPS semuanya berjalan lancar dengan antusiasme dari pemilih yang cukup tinggi," ucapnya.
Editor : Agus Wahyu Suprihartanto