PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Berbagai program bantuan sosial (bansos) di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mulai cair hari ini, Senin (26/7/2021). Di Pangkalpinang, warga berbondong-bondong mendatangi Kantor Pos setempat, untuk menyairkan Bantuan Sosial Tunai (BST) sebesar Rp300 ribu.
Gubernur Babel, Erzaldi Rosman bersama Forkompinda, meninjau penyaluran BST tersebut dan memastikan berjalan lancar dengan penerapan protokol kesehatan.
"Kami sudah lihat langsung penyaluran bantuan pemerintah ini dan penyalurannya berjalan dengan baik," kata Gubernur Erzaldi.
Erzaldi mengapresiasi Kantor Pos yang membagikan bansos tersebut, dengan menggunakan aplikasi. Sehingga kata Erzaldi, bantuan bagi warga yang terdampak Covid-19 tersebut, terdata dengan baik.
"Ini sangat luar biasa, cepat, tepat, terdata dan transparan. Kepada PT Pos jaga integritasnya dan jaga juga pelaksana ini agar sesuai dengan ketentuan," ujarnya.
Bagi warga bantuan tersebut sangat dinanti, karena cukup membantu, sebab penerima manfaat dalam BTS ini terbilang tepat sasaran.
"Alhamdulillah sangat membantu. Totalnya Rp 600.000 ini kan dua bulan sama dengan yang bulan kamarin yang belum sempat cair," ucap salah satu warga penerima manfaat, Meli.
Sementara itu, keluarga penerima manfaat BST se-Babel banyak 29.778. Guna menghindari kerumunan, PT akan membagikannya secara bertahap dan juga secara door to door atau dari rumah ke rumah.
Editor : Muri Setiawan