BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia, Harvick Hasnul Qolbi melakukan kunjungan kerja ke Desa Simpang Yul, Kecamatan Tempilang, Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung pada Jumat (4/8/2023) kemarin.
Dalam kunjungannya ke Kabupaten Bangka Barat, Harvick Hasnul Qolbi memiliki sejumlah agenda. Salah satunya panen padi perdana di area persawahan Desa Simpang Yul Seluas hektare.
Usai panen padi perdana bersama pejabat daerah setempat, Harvick meminta adanya sinergitas antara pemerintah daerah dan pusat terkait pengembangan sektor pertanian dan perkebunan unggulan.
"Berbagai produk unggulan ini tentu saja akan terus kita kembangkan dan tentu saja masyarakatnya juga harus mendapatkan berbagai informasi, pelatihan, penyuluhan dan mendapatkan kepastian harga jual berbagai produk yang dihasilkan. Ini perlu sinergisitas antara pemerintah daerah, provinsi, dan pusat," kata Harvick Hasnul Qolbi.
Editor : Muri Setiawan