BELITUNG TIMUR, Lintasbabel.iNews.id - Peristiwa kecelakaan lalu lintas (lakalantas) melibatkan tiga unit mobil dan menewaskan satu orang terjadi di ruas jalan Tengah, Dusun Pancur Desa Padang, Kecamatan Manggar Kabupaten Belitung Timur (Beltim) pada Rabu (26/7/20223) malam, sekitar pukul 21.30 WIB.
Kasat Lantas Polres Beltim, AKP Abdul Haris mengungkapkan kronologis kecelakaan berawal dari sebuah mobil Ertiga plat nomor BN 1131 XB melaju dari arah Kota Manggar hendak menuju ke arah Kota Tanjung Pandan.
Kemudian saat melintas di ruas Jalan Tengah Manggar - Tanjung Pandan tepatnya di dekat Perkuburan Tionghoa Dusun Pancur, pengemudi mobil tersebut melihat di depannya ada satu unit mobil Ertiga warna abu-abu nopol BN 1896 XA yang sudah dalam kondisi terbalik di badan jalan sebelah kanan.
Diduga mobil tersebut mengalami laka lantas tunggal.
Kemudian pengemudi mobil itu berhenti dan mengecek ke mobil yang terbalik, namun selang berapa detik dari arah Kota Tanjung Pandan melaju satu unit mobil Xenia silver BN 1906 XL dengan kecepatan tinggi dan pengemudi mobil tersebut diduga terkejut dikarenakan di depannya ada mobil yang sudah dalam keadaan terbalik.
"Diduga pengemudi mobil Xenia silver BN 1906 XL tersebut menabrak pengemudi Ertiga abu-abu BN 1896 XA yang berupaya keluar dari mobil yang terbalik tersebut," ujar AKP Aris, Kamis (27/7/2023).
Editor : Muri Setiawan