BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman meninjau pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangka Tengah, Jumat (24/12/2021).
Algafry meminta kepada seluruh tenaga medis di sana, untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat yang membutuhkan.
"Pagi ini saya sengaja silaturrahmi dengan teman-teman di RSUD Bangka Tengah, guna membangun komunikasi yang baik. Kami pemerintah daerah sangat konsen terhadap pemberian pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Oleh karenanya kami secara langsung meminta teman-teman tenaga kesehatan dapat terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat," ujarnya.
RSUD Bangka Tengah sendiri beberapa tahun terakhir menjadi salah satu rumah sakit rujukan dari Kabupaten Bangka Selatan. Algafry menyadari hal ini, dan tentunya pemberian pelayanan kesehatan terbaik harus diberikan.
"Rumah sakit kita ini letaknya sangat setrategis, dari letak geografis rumah sakit ini berada di tengah-tengah, dan tadi saya lihat ada pasien Kabupaten Bangka Selatan menjalani pengobatan di rumah sakit ini. Tentunya kita harus berfikir bagaimana kita dapat mengakomodir pasien dari kabupaten lain dapat berobat ke RSUD Bangka Tengah dengan baik," kata Algafry.
Lebih lanjut dikatakan Algafry, pihak rumah sakit harus mempersiapkan diri memperbaiki berbagai hal mulai dari menejemen hingga pelayanan kesehatan.
"Jika pelayanan dapat di berikan dengan baik, maka tidak hanya masyarakat Kabupaten Bangka Tengah yang berobat kesini, melainkan juga masyarakat dari luar kabupaten. Selain dapat membantu masyarakat dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik, tentunya hal ini dapat menambah pendapatan RSUD Bangka Tengah," ucapnya.
Sementara itu Direktur RSUD Bangka Tengah, dr. Lismayoni mengaku dirinya dan seluruh tenaga media di rumah sakit untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
"Alhamdulillah kami sudah berproses ya dalam meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Saat ini juga telah ada sebanyak 21 orang dokter spesialis yang siap memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat yang membutuhkan, sesuai dengan bidangnya," ujar dr. Lismayoni.
Dengan bertambahnya dokter spesialis, pihaknya juga berupaya meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan, serta menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang ahli di bidangnya.
"Selain semakin banyaknya dokter spesialis yang kami miliki, kami juga berupaya meningkatkan sarana dan prasarana kesehatan. Selain itu juga kami menyiapkan SDM yang memang ahli di bidangnya," tutur dr. Lismayoni.
Dalam kesempatan ini, Algafry Rahman di dampingi Drektur RSUD dan Kepala Dinas Kesehatan Bangka Tengah turut meninjau ruangan-ruangan pasien yang ada di rumah sakit ini.
Algafry pun secara langsung berdialog dengan para pasien yang menjalani penanganan rawat inap di rumah sakit. Selain ingin mengetahui kondisi pasien, hal ini juga guna memastikan pelayanan kesehatan yang diberikan oleh pihak RSUD Bangka Tengah sudah berjalan dengan baik atau belum.
Editor : Haryanto