BANGKA TENGAH, lintasbabel.id- Peserta didik Angkatan II Tahun 2021 Sekolah Untuk Perempuan Jadi Mandiri dan Terlatih (Sekuntum Melati) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Desa Tanjung Gunung menginginkan adanya tambahan pelajaran khusus Bahasa Inggris.
Mendengar hal tersebut, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman langsung merespon keinginan mereka. Dikatakannya Dinas Pendidikan Babel akan memberikan materi pelajaran Bahasa Inggris kepada peserta didik di Sekuntum Melati Tanjung Gunung.
Selain pelajaran yang tertera di dalam kurikulum yang telah ditentukan dari Sekolah Perempuan Sekuntum Melati itu, pelajaran Bahasa Inggris ini diharapkan bisa meningkatkan kompetensi peserta didik agar siap menghadapi wisatawan.
"Saya mengapresiasi keinginan masyarakat Tanjung Gunung untuk belajar bahasa Inggris. Hal positif ini dapat mendukung dan mempersiapkan Tanjung Gunung sebagai salahsatu daerah yang masuk Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)," ungkapnya.
Pernyataan itu disampaikan Gubernur Babel, Erzaldi Rosman bersama Ketua TP. PKK sekaligus Founder, Melati Erzaldi saat membuka kegiatan Sekolah Perempuan Sekuntum Melati Angkatan II Tahun 2021
Provinsi Kepulauan Bangka Belitung , di Alun-alun Desa Tanjung Gunung, Kabupaten Bangka Tengah, Senin (12 /7/21).
Sekolah Perempuan Sekuntum Melati Angkatan II Tahun 2021 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung diikuti oleh 200 perempuan dari dua desa yaitu Desa Tanjung Gunung Kabupaten Bangka Tengah dan Desa Pangkal Beras, Kabupaten Bangka Barat. Pembelajaran akan dilakukan selama tiga bulan dan dimulai dari tanggal 24 Juli hingga 25 September 2021 mendatang.
Editor : Muri Setiawan