KENDARI, lintasbabel.id - Peserta asal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Nurlaila, keluar sebagai salah satu pemenang pada perhelatan MTQ KORPRI Tingkat Nasional V Tahun 2021 yang di selenggarakan di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara pada 14 - 20 November 2021.
Nama-nama pemenang diumumkan pada Malam Penutupan MTQ KORPRI Tingkat Nasional V Tahun 2021, di Kawasan Tugu Persatuan, Jalan Supu Yusuf, Korumba, Mandonga, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara.
Mewakili Dewan Pengurus KORPRI Babel, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM Daerah (BKPSDMD) Babel, Susanti selaku sekretaris mengucapkan syukur dan selamat atas prestasi yang diraih.
“Alhamdulillah, terima kasih untuk perjuangan kita semua. Ini merupakan hadiah untuk HUT ke-21 Babel yang jatuh pada hari Minggu nanti, 21 November 2021. Segenap Dewan Pengurus KORPRI Babel mengucapkan selamat atas prestasi yang diraih. Semoga ini menjadi suatu keberkahan bagi kita semua,” ucap Susanti (19/11/21).
Nurlaila, yang bekerja sebagai dosen Pengembangan Materi PAI, Jurusan PAI, Fakultas Tarbiyah di IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung, merupakan salah satu kafilah yang mewakili Dewan Pengurus KORPRI Kota Pangkalpinang dan utusan Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil memperoleh predikat Juara II Terbaik Hafizhah, Golongan Surah Al-Baqarah, dengan nilai 98,33.
Editor : Muri Setiawan