get app
inews
Aa Text
Read Next : KKB Papua Kembali Disebut OPM

11 Warga Dibantai dan 80 Orang Diculik Termasuk Bupati oleh KKB

Selasa, 08 November 2022 | 21:48 WIB
header img
KKB di Nigeria kembali meneror warga dengan melakukan penculikan dan pembunuhan, membuat rasa tidak aman menjelang Pilpres Nigeria 2023. Foto: Ilustrasi KKB/ net.

MAIDUGURI, Lintasbabel.iNews.idKelompok kriminal bersenjata (KKB) di Nigeria membunuh 11 warga sipil dalam sebuah serangan terpisah, Senin (7/11/2022). Tak hanya itu, KKB juga menculik 80 orang dalam serangan itu. 

Menurut Tokoh adat dan penduduk setempat mengatakan, serangan kali ini menyasar desa, sekolah, dan jalan raya.

Dilansir dari Reuters, aksi brutal KKB kemarin terjadi di Negara Bagian Zamfara, salah satu wilayah yang paling parah dilanda kekerasan geng bersenjata. Para bandit di sana kerap meneror dan menculik warga untuk mendapat tebusan.

Peristiwa penculikan kali ini meningkatkan rasa tidak aman menjelang pemilihan presiden (pilpres) Nigeria yang akan digelar pada Februari 2023.

Menurut Reuters, KKB menculik 50 orang di Masu, sebuah desa terpencil di Kabupaten Bukkuyum. Kebanyakan dari mereka adalah perempuan, menurut penuturan keluarga korban.

Salah satu warga, Ismail Jinjiri, yang istrinya juga ditangkap KKB, mengatakan bahwa kelompok bersenjata itu tiba di desanya pada Senin pagi. Mereka mengumpulkan puluhan perempuan dan beberapa laki-laki, lalu menghilang ke dalam hutan.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut