BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Dekranasda Kabupaten Bangka Tengah menggelar Musyawarah Daerah dan Pelantikan Pengurus Dekranasda di Kabupaten Bangka Tengah sekaligus sinkronisasi program Dekranasda Provinsi dengan Daerah di Ruang VIP Kantor Bupati Bangka Tengah, Kamis (17/6/2021).
Ketua Dekranasda Kabupaten Bangka Tengah, drg Eva Pidia Lestari berharap dengan adanya musyawarah ini dapat menjadi motivasi, khususnya dalam meningkatkan semangat pengurus Dekranasda serta dapat lebih memahami tugas dan fungsi pokok dalam menjalani organisasi dan membina kelompok yang ada di Bangka Tengah.
"Semoga dengan adanya kegiatan ini dan adanya arahan dari ketua dekranasda provinsi ini, kepungurusan Dekranasda Bangka Tengah dapat berperan aktif dalam menjalankan tugas dan fungsi mangsing-masing," ujar dr Eva Algafry, Kamis (17/6/2021).
Ia juga berharap para pengurus Dekranasda periode 2021-2026 dapat membimbing masyarakat dalam mengembangkan kreativitasnya demi mendongkrak perekonomian Bangka Tengah.
"Tentu kita berharap pengurus Dekranasda ini bisa membimbing para pengerajin di Bangka Tengah, karena potensi dan kreativitasnya sangat besar, sehingga perekonomian Bangka Tengah bisa naik dengan serapan tenaga kerja yang bertambah," harap Eva.
Eva mengatakan bahwa pengurus Dekranasda Bangka Tengah yang baru dilantik, sudah diminta untuk menyusun rencana sesuai dengan Tupoksi masing-masing bidang.
"Kita sudah berdiskusi bersama, agar para pengurus ini dapat segera menyusun rencana ke depan, yang mana sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing," ujar Eva.
Editor : Muri Setiawan