BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Tim sepakbola Kabupaten Bangka Barat (Babar) lolos ke babak final cabang olahraga (cabor) sepakbola Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VI Bangka Belitung (Babel), usai mengalahkan kesebelasan Kabupaten Bangka lewat adu penalti. Laga semifinal kedua kesebelasan berlangsung di Stadion Sejiran Setason, Mentok, Kabupaten Babar, Selasa (29/8/2023).
Pada waktu normal, kedua tim bermain imbang dengan skor akhir 1-1. Sedangkan di babak adu penalti semua algojo Bangka Barat berhasil memasukkan si kulit bundar. Sedangkan skuad Bangka hanya satu kali sukses menyarangkan bola. Skor akhir 4-1 untuk Bangka Barat.
Pelatih Tim Sepakbola Babar, Lapril AS mengatakan pertandingan melawan Bangka diakuinya sangat ketat. Sebab, kedua tim sama-sama ingin memastikan diri ke babak final.
"Tensi pertandingan sangat ketat dan panas sekali, kedua tim sama-sama saling menyerang. Memang sangat sulit sekali pertandingannya, karena masih skor draw, algojo (penalti) masih di dalam (pertandingan) jadi tidak mungkin tarik keluar," kata Lapril AS.
"Alhamdulillah anak-anak kita menyelesaikan babak penalti dengan sangat sempurna. Sesuai dengan janji mereka tadi, mereka ingin memberikan yang terbaik bagi masyarakat Bangka Barat," kata mantan pelatih PS Bangka ini.
Sementara, salah satu eksekutor penalti terakhir Bangka Barat, Hermanto menyampaikan ia sempat ragu sebelum menendang penalti. Namun, pemain 19 tahun itu bersyukur dapat membawa Bangka Barat ke partai final yang akan dihelat pada Kamis (31/8/2023) mendatang.
"Alhamdulillah sangat bangga dan bersyukur, namun awalnya sempat ragu karena (dipercaya) sebagai penendang penentu. Sekali lagi terimakasih untuk penonton karena antusias mereka sangat membantu tim untuk semangat," kata Hermanto.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait