PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Fitur Restrict Instagram mungkin saja masih belum begitu familiar dipakai para penggunannya. Padahal sejak diluncurkan 2 tahun silam, fitur Restruct ini tujuannya sangat mulia, yakni menghindari bullying pada anak-anak dan remaja.
Fitur ini bisa membantu pengguna secara diam-diam membatasi orang lain di platform. Jadi, fitur yang satu ini boleh dibilang berfungsi sebagai shadow-ban untuk pengguna Instagram individu, terutama remaja yang menghadapi bullying di platform.
Fitur Restrict hadir untuk memblokir intimidasi di Instagram dimana saat ini jumlah bullying yang dialami remaja terus emningkat di kehidupan nyata.
Dikutip dari Slash Gears, Kamis (3/10/2019), pengguna yang dibatasi masih akan melihat komentar yang mereka unggah. Dalam artian, mereka tidak akan curiga kalau sudah dibatasi. Namun, pengguna tidak akan melihat komentar yang diunggah oleh akun yang di-restrict. Mereka justru akan melihat link yang memungkinkan komentar terlihat jika ingin melihatnya.
Selain itu, pesan apapun yang diterima dari akun terbatas akan secara otomatis masuk ke inbox Messages Received, memastikan pesan yang berpotensi melecehkan tidak muncul di DM utama pengguna.
Pengguna masih bisa membaca pesan, tapi akun yang dibatasi tidak akan bisa melihat kapan message mereka dibaca atau mengetahui saat orang yang membatasi mereka aktif di Instagram.
Restrict tool ini adalah tindakan pencegahan tambahan yang dapat dilakukan orang untuk melindungi diri mereka dari pelecehan dan bullying di situs. Instagram sudah memungkinkan orang untuk memblokir akun dan mengelola komentar.
Cara Mengaktifkan Fitur Restrict
1. Buka aplikasi Instagram dan login menggunakan akun Anda.
2. Lihat komentar atau pesan yang dikirimkan oleh pengguna, dan klik akun pengguna tersebut.
3. Setelah masuk ke profil akun pengguna, kita bisa mulai melakukan aksi abaikan dari sini. Selanjutnya klik tombol atau ikon tiga garis yang ada di pojok kanan layar smartphone.
4. Selanjutnya akan muncul beberapa menu seperti report, block, about this account, restrict, hide your story, copy profile url dan masih banyak lagi.
5. Pilih menu restrict untuk mengabaikan pesan dan komentar dari pengguna Instagram tersebut.
6. Klik OK dan proses untuk mengabaikan pesan dan komentar sudah selesai.
Sebagai catatan, apabila muncul pop up bertuliskan dismiss, Anda tidak perlu mengklik menu tersebut. Karena dismiss adalah menu yang digunakan untuk membatalkan aksi yang baru saja kita lakukan.
Nah, itulah Fitur Restrict Instagram dan cara mengaktifkannya, cukup mudah bukan. Semoga bermanfaat!
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait