Komnas HAM Segera Keluarkan Rekomendasi Terkait Tragedi Kanjuruhan

Achmad Al Fiqri
Pintu 13 Stadion Kanjuruhan layaknya kuburan massal. Foto: Avirista Midaada.

JAKARTA, Lintasbabel.iNews.id - Komnas HAM akan mengeluarkan rekomendasi soal tragedi Kanjuruhan yang menewaskan 131 suporter. Rekomendasi itu setelah Komnas HAM turut melakukan investigasi terkait tragedi tersebut.

"Ada kemungkinan Komnas HAM merekomendasikan sesuatu yang khas sesuai dengan kewenangannya. Apa itu? Nanti saja, biar Komnas HAM yang mengumumkan," jelas Menteri Koordinator, Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD, Rabu (12/10/2022).

Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) yang dipimpinnya juga telah mengecek temuan-temuan dari Komnas HAM.

"Kita juga sudah mendiskusikan dan melakukan crosscheck temuan dengan Komnas HAM," ujar Mahfud.

TGIPF akan melaporkan hasil investigasi dan rekomendasi kepada Presiden Joko Widodo, sebelum mengumumkannya ke publik.

"Temuan TGIPF tak akan diumumkan sebelum diserahkan kepada Presiden sebab TGIPF dibentuk dengan Kepres untuk keperluan Presiden," kata Mahfud.

Sebelumnya, Presiden Jokowi meminta TGIPF tragedi Kanjuruhan bisa secepatnya mengungkap secara tuntas peristiwa memilukan tersebut. Tim gabungan diminta bekerja kurang dari sebulan.

"Beliau (Mahfud) minta satu bulan, tapi saya minta secepat-cepatnya. Karena ini barangnya kelihatan semua kok. Secepat-cepatnya," kata Jokowi usai menjenguk pasien korban tragedi Stadion Kanjuruhan, Malang di RSUD Saiful Anwar (RSSA) Malang, Rabu (5/10/2022).

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network