Anak Warnet Merapat!, Ini Dia 5 Lagu yang Sering Diputar di Warnet, Serasa Bernostalgia

Muri Setiawan
Operator warnet. (Foto: Kaskus via www.kaskus.co.id)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id  -  Warung internet atau warnet, menjadi tempat di mana anak kelahiran tahun 1990-2000an tumbuh. Bahkan di zaman itu, ada daftar lagu anak warnet era 2000-an yang sangat populer. 

Dulu, sebelum Wi-Fi berkembang seperti saat ini, warnet menjadi salah satu tempat yang selalu ramai. Anak sekolah zaman dulu, mengerjakan tugas atau mencari hiburan, larinya pasti ke warnet. Nak kost-an, juga kerap menghabiskan waktu berjam-jam, hanya untuk chatting di aplikasi website seperti friendster, mIRC, dan sebagainya.

Bisa dibilang, pada era 2000-an sebagian besar orang sudah membutuhkan internet, karena era sudah mulai berganti. Istilah lagu warnet pun muncul, karena penyedia warnet biasanya memutar lagu untuk melepas kebosanan menunggu para pelanggan.

Istilah lagu warnet muncul karena sangat sering diputar oleh sang penjaga warnet, melalui speaker yang ada di dalam warnet. Para pengunjung yang tidak menggunakan earphone, pasti akan mendengarnya. Sementara itu, mereka yang sudah bosan akan menggunakan headset dan menyetel lagu pilihan mereka sendiri. 

Berikut ini daftar lagu anak warnet era 2000-an, yang bisa kamu putar kembali untuk bernostalgia: 

1. Ular Berbisa – Hello

Ular Berbisa merupakan salah satu lagu yang paling sering diputar sehingga sudah akrab di telinga para pengguna warnet era 2000-an. Lagu yang dipopulerkan oleh band Hello tersebut dirilis pada 2018 di bawah naungan label Nagaswara.

2. Puspa – ST 12

Lagu kedua yang populer di kalangan anak warnet adalah Puspa yang dibawakan oleh band ST 12. Sebagai anak warnet sejati pasti sudah tidak asing lagi mendengar lagu ini yang membuat seisi pengguna warnet ikut bernyanyi karena sangking poplernya lagu tersebut.

3. Cinta Ini Membunuhku - D’Masiv

Lagu identik anak warnet lainnya yang sering diputar oleh penjaga adalah lagu D'Masiv berjudul Cinta Ini Membunuhku. Lagu yang dirilis pada 2008 ini, bahkan hampir melekat dalam ingatan anak-anak remaja era 2000-an.

4. My Heart - Acha Septriasa feat Irwansyah

Mereka yang tumbuh saat franchise film dan sinetron Heart pasti paham betul polemik yang terjadi antara Rachel, Luna dan Farel. Official soundtrack dari film ini menjadi salah satu lagu 2000an yang ikonik pada masanya. Proses pembuatan dan produksi dari lagu ini melibatkan turun tangan dari salah satu legenda musik Indonesia, Melly Goeslaw dan Anto Hoed.

5. Manusia Bodoh – Ada Band

Daftar lagu anak warnet era 2000-an salah satunya adalah Ada Band, Manusia Bodoh. Lagu ini populer mereka sepanjang masa dan juga favorit di warnet. Dengan genre pop dan nuansa galau, Manusia Bodoh rilis pada 2004 lewat album Heaven Love. Donnie, mantan vokalis Ada Band menciptakan lagu ini berdasarkan kisah nyata sahabatnya, seorang wanita yang kelewat cinta dengan mantan yang menyakitinya.

Itu dia beberapa lagu yang kerap kali diputar apabila kita berkunjung di warnet. Pada masa jayanya, lagu-lagu di era ini amat populer lantaran nyaman untuk didengarkan. 

Bagaimana, tertarik untuk bernostalgia dan mendengarkan lagu-lagu di atas?

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network