PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Para pencari kerja (Pencaker), ada info menarik seputar lowongan kerja. PT Astra Honda Motor atau AHM membuka lowongan kerja. Bagi lulusan Sarjana (S1) yang tengah mencari pekerjaan, simak informasi lengkap berikut ini.
Melansir dari situs resminya, Jumat (6/5/2022), perusahaan yang bergerak dibidang manufaktur atau perakitan sepeda motor ini menyediakan lowongan pada banyak posisi. Di antaranya Brand Communication Analyst, Logistic Area Supervisor, dan Data Analytic.
Menariknya, lowongan ini terbuka juga bagi mahasiswa tingkat akhir. Untuk bergabung, calon kandidat perlu memenuhi beberapa kualifikasi dari perusahaan. Adapun kualifikasinya seperti berikut ini:
1.Brand Communication Analyst
- Telah lulus/semester akhir S1 jurusan Manajemen Pemasaran / Desain Komunikasi Visual / Manajemen Komunikasi
- IPK minimal 3.00
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki kemampuan menyusun strategi dan melakukan analisa terhadap suatu aktifitas promosi produk serta brand
- Kreatif, inovatif dan memiliki inisiatif yang baik
- Mampu beradaptasi dengan cepat terhadap perkembangan aktivitas promosi di media
- Mampu bekerja sama dalam tim dan mendorong tim untuk mencapai tujuan bersama.
2. Logistic Area Supervisor
- Telah lulus/semester akhir S1 jurusan Statistika / Teknik Industri / Sistem Informasi
- IPK minimal 3.00
- Usia maksimal 27 tahun
- Memiliki analytical thinking yang kuat dan detail terhadap angka
- Menguasai microsoft office khususnya excel (beserta penggunaan formula yang bervariatif) dan power point
- Memiliki komitmen dan tanggung jawab yang tinggi
- Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik.
3. Data Analytic
- Fresh Graduate atau mahasiswa tingkat akhir S1 jurusan Teknik Informatika, Teknik Komputer & Informatika, Teknologi Informasi, Sistem Informasi, Teknik Industri, Statistika
- IPK minimal 3.00
- Usia maksimal 27 tahun
- Bisa berbahasa inggris minimal pasif
- Memiliki ketrampilan komunikasi yang baik dalam melakukan koordinasi kerja dengan berbagai orang (internal dan external) dari berbagai tingkatan
- Memiliki kemampuan analisa, problem solving, ketelitian serta attention to details yang baik
- Mampu bekerja di bawah timeline yang ketat serta memiliki dorongan yang kuat untuk mencapai target yang diberikan
- Memiliki manajemen waktu yang baik dan mampu menangani lebih dari 1 project dalam waktu bersamaan.
Jika Job Seeker memenuhi kualifikasi di atas, bisa segera mendaftarkan diri. Caranya pun mudah, cukup mengisi data diri secara online melalui https://recruitment.astra-honda.com sebelum 31 Juli 2022.
Editor : Muri Setiawan