BANGKA TENGAH, lintasbabel.id – Bunda Baca Kabupaten Bangka Tengah, drg. Eva Algafry akan terus menggalakkan kemampuan anak-anak Kabupaten Bangka Tengah dalam berbahasa dan mengembagkan literasinya. Dimana kemampuan berbahasa anak Kabupaten Bangka Tengah saat ini, sudah mampu bersaing dengan daerah lain di Indoensia.
“Tentunya kami berharap kemampuan anak-anak Kabupaten Bangka Tengah dalam berliterasi dapat semakin meningkat. Kemampuan berbahasa anak juga akan terus kita galakkan dan juga menggalakkan kegiatan-kegaiatan lain yang bisa memotivasi anak untuk bisa mengembangkan literasinya,” ujar Bunda Baca Kabupaten Bangka Tengah, drg. Eva Algafry pada Selasa, 12 April 2022.
Lebih lanjut dikatakan Eva, saat ini kemampuan berbahasa dan literasi anak Kabupaten Bangka Tengah mampu bersaing dengan daerah lain. Salah satu contohnya dengan kehadiran duta-duta baca anak dan seorang anak Kabupaten Bangka Tengah bernama Zasjia, yang mampu menjuarai Festival Anak Soleh Indonesia (FASI) katagori bercerita kisah Islami tingkat Nasional.
“Kami menaruh harapan yang besar dalam pengembangan literasi anak. Kami saat ini telah memiliki duta baca Kabupaten Bangka Tengah dan anak-anak yang telah berhasil mengharumkan nama daerah dalam berliterasi. Seperti Zaskia yang mampu menjuarasi FASI tingkat nasional. Tentunya kita punya Zaskia-Zaskia lain yang memiliki kemampuan serupa, namun memang belum kita dapatkan,” ungkapnya.
Dirinyapun berharap kedepan pihaknya dapat menemukan talenta-talenta muda yang memiliki kemampuan berbahasa dan berliterasi yang baik.
Editor : Muri Setiawan