get app
inews
Aa Text
Read Next : Kecam Aksi Tembak Mati Warga oleh Brimob, KMSB Desak Izin Perkebunan Sawit Skala Besar Diaudit

Inilah 5 Deretan Bunga Termahal di Dunia, Nomor 1 Seharga Rp57 Miliar

Senin, 07 Februari 2022 | 14:54 WIB
header img
Shenzhen Nongke Orchid. (foto: walldesk.com)

BUNGA termahal di dunia ini, bikin siapapun geleng-geleng kepala. Betapa tidak, harganya bisa mencapai miliaran rupiah.

Bagi sebagian orang, membudidayakan bunga merupakan hal yang biasa. Namun, bagaimana jika bunga yang dibudidayakan tersebut, ternyata merupakan bunga termahal didunia?

Banyak faktor yang menjadikan sebuah bunga pnya valuasi pasar tinggi, mulai dari usia hingga tingkat kelangkaannya.

Berikut ini 5 bunga termahal di dunia, yang salah satunya memiliki valuasi pasar hingga Rp57 Miliar:

1. Juliet Rose

Bunga ini termasuk ke dalam jenis bunga mawar yang paling mahal di dunia. Satu tangkai bunga Juliet Rose ini dibanderol dengan harga £3 Juta atau setara dengan Rp57 Miliar.

Bunga ini dibudidayakan dan dikembangkan oleh David Austin, seorang petani bunga mewah, dan membutuhkan waktu 15 tahun. Maka dari itu, bunga ini memiliki nilai jual yang sangat tinggi.

2. Shenzhen Nongke Orchid

Bunga Shenzhen Nongke ini merupakan jenis bunga anggrek yang dibuat oleh manusia menggunakan banyak eksperimen. Bunga ini diamati dan diteliti oleh para peneliti selama 8 tahun lamanya.

Bunga ini juga memiliki bentuk dan tampilan yang cantik, sehingga tidak sedikit orang yang ingin membelinya walau harganya sangat fantastis, yakni 1,68 Juta Yuan atau sekitar Rp3,6 Miliar.

 

3. Philodendron Minima Variegata

Bunga ini merupakan versi mungil dari tanaman Monstera. Walaupun tidak berbunga, tanaman ini berhasil terjual seharga USD8150 atau sekitar Rp114 Juta. Sang Mini Monstera ini sangat populer dan banyak diminati oleh kolektor tanaman hias di seluruh dunia.

4. Rothschild’s Slipper Orchid

Bunga termahal di dunia selanjutnya bernama Rothschild’s Slipper, sebuah bunga yang hanya tumbuh di Taman Nasional Kinabalu, Malaysia. Bunga ini dibanderol dengan harga £3500 atau setara Rp66 Juta per tangkainya. Sayangnya, bunga yang memiliki julukan “Gold of Kinabalu” itu terancam punah karena perdagangan ilegal dan penyelundupan.

 

5. Saffron Crocus

Saffron Crocus merupakan bunga yang memiliki banyak manfaat, mulai dari pewarna hingga bumbu masakan. Bunga ini memiliki harga senilai £1200 - £1500 atau sekitar Rp22 Juta hingga Rp28 Juta. Sekadar diketahui bahwa di negara timur tengah seperti India dan Persia, tanaman ini kerap digunakan dalam berbagai masakan. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut