get app
inews
Aa Text
Read Next : Perceraian Mati, Adat Belitung Timur yang Masih Dipertahankan Masyarakat

Geger, Warga Belitung Timur Temukan Jasad Tergantung di Pohon Nangka Belakang Rumah Kosong

Sabtu, 09 Desember 2023 | 13:04 WIB
header img
Sesosok jasad laki-laki tergantung di pohon nangka di belakang rumah kosong. Foto: ilustrasi/ iNews.

BELITUNG TIMUR, Lintasbabel.iNews id - Warga Desa Bentaian Jaya, Kecamatan Manggar, Kabupaten Belitung Timur (Beltim), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat tergantung pada pohon yang berada di belakang sebuah rumah kosong.

Kapolsek Manggar, Iptu Maman menyampaikan mayat itu ditemukan pertama kali sekira pukul 06.00 WIB, pada Sabtu (9/12/2023) pagi hari.

Iptu Maman menjelaskan, saat itu warga bernama Andiani berserta Yulianti tiba di kediamannya, lalu sesampai di rumah mereka membersikan halaman dan bagian dalam rumah.

"Saat membersihkan dan membuka pintu belakang rumah, ditemukan satu unit motor dan seseorang tidak dikenal yang sudah tergantung di atas pohon nangka, yang tidak jauh dari belakang rumah Andiani, berjarak 3 meter," ujar Iptu Maman, Sabtu (9/12/2023).

Melihat kejadian tersebut kedua saksi langsung meninggalkan kediaman dan melaporkan sserta memberitahukan kepada warga sekitar.

Selanjutnya warga melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian dan personel Polsek Manggar kemudian berkoordinasi dengan unit ident Polres Belitung Timur mendatangi TKP. Dari sini diketahui bahwa sesosok mayat tersebut adalah RG (42).

Iptu Maman mengatakan, berdasarkan keterangan istri korban, bahwa suaminya terakhir kali menghubunginya pada hari Kamis tanggal 7 Desember 2023, dan mengatakan akan pulang ke rumah setelah maghrib, namun korban tidak kunjung sampai ke rumah.

"Sepengetahuan istri korban, bahwa korban tidak pernah menyampaikan adanya permasalahan dalam kehidupannya," ujarnya.

Setelah dibawa ke Rumah Sakit Umum, jasad RG (42) dibawa istri korban bersama keluarganya ke rumah dukan di Desa Bentaian Jaya, dan selanjutnya akan dikebumikan di pemakaman umum Desa Bentaian Jaya, Manggar.

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Bentaian Jaya, Sahani mengatakan lelaki itu merupakan pendatang dari Jawa, namun sudah lama tinggal di Bentaian, bahkan sudah memiliki KTP Belitung Timur. RG sendiri diketahui berprofesi sebagai karyawan di perusahaan sawit sekitar.

"Tidak tau motifnya apa. Tapi tadi keterangan istrinya memang dua hari terakhir tidak pulang ke rumahnya di perumahan perusahaan," kata Sahani.

Mayat itu ditemukan warga di rumah yang tidak didiami pemiliknya. Pemiliknya baru ke rumah tersebut saat hari Sabtu atau Minggu saja, sehingga baru diketahui tadi pagi saat pemilik rumah datang.

RG sendiri saat dievakuasi mengenakan celana pendek warna hitam garis putih, memakai jaket hitam dengan lis warna abu-abu. Sementara motornya yang dikendarainya diletakkan di sampingnya dekat dengan sumur di rumah kosong tersebut.

Sahani mengimbau kepada masyarakat agar jangan mengambil keputusan untuk mengakhiri hidup bagaimanapun masalahnya. Dia meminta kepada masyarakatnya agar selalu sabar dan tabah dalam menghadapi ujian hidup.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut