get app
inews
Aa Text
Read Next : Antisipasi Banjir, BPBD Bangka Barat Pantau Aliran Sungai

Musim Kemarau Panjang, Sumber Air Baku PDAM Tirta Bangka Masih Aman

Rabu, 08 November 2023 | 20:51 WIB
header img
Sumber air baku PDAM Tirta Bangka. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Maulana.

BANGKA, Lintasbabel.iNews.id - Sumber Air Baku PDAM Tirta Bangka, alami penurunan debit air khususnya di Kolom Dam 1 Pemali. Namun hal itu masih tergolong aman, sehingga belum perlu untuk dilakukan program buka tutup suplay air.

Hal tersebut disampaikan Direktur PDAM Tirta Bangka, Abdi Nursahri kepada wartawan, Rabu (8/11/2023) siang.


Dirut PDAM Tirta Bangka, Abdi Nursahri. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Maulana.

Dikatakan Abdi, meskipun kemarau, stok air baku PDAM Tirta Bangka masih tergolong aman. Stok air bersih yang disalurkan kepada pelanggan yang ada di Wilayah Kabupaten Bangka.

“Kondisinya di musim kemarau ini di Kabupaten Bangka khususnya, kondisi air baku kita memang ada imbasnya, namun untuk kondisi saat ini kita masih terkendali atau masih cukup walaupun terjadi debit yang berkurang,” kata Abdi.

Abdi juga menjelaskan, sampai saat ini belum ada yang mengarah ke program buka tutup suplay air kepada pelanggan. Memang diakuinya berkurangnya debit sumber air baku PDAM ini membuat tekanan air menjadi berkurang.

“Dari pantauan kami masih lumayan, masih cukup dan hingga kini masih belum ada yang mengarah ke tahap pembagian suplay air atau jam - jam pelayanan, misalnya di daerah tertentu pagi atau siang kita buka tutup, belum sampai kearah situ, jadi masih normal, cuman memang tekanan airnya berkurang, karena debit kita berkurang atau sedikit tapi tetap ada, pelayan 18 jam masih normal, dan ada sebagia yang 24 jam masih normal, cuman karena debit airnya sedikit jadi berkurang, tapi airnya ada,” ujarnya. 

Abdi berharap, musim kemarau ini tidak berkepanjangan, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan yang ada di Kabupaten Bangka. Dan juga selama satu bulan kedepan, diakuinya, kondisi Air Baku PDAM Tirta Bangka masih cukup.

“Kita berharap musim kemarau ini tidak berkepanjangan lagi dan juga dari data BMKG sebetulnya bulan November ini sudah masuk musim penghujan, tapi kalaupun masih kemarau panjang paling telat satu bulan kita harus sudah buka program buka tutup suplay air, satu bulan ini mudah-mudahan sudah masuk musim penghujan, terus upaya kita juga untuk, sekitar satu bulan cadangan kita masih cukup, masih bagus,” katanya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut