get app
inews
Aa Text
Read Next : Oknum Wartawan Diduga Terlibat Aktivitas Tambang Teluk Inggris 

Marudur Saragih Harap Sinergitas Antar Forkopimda Terus Terjalin untuk Membangun Bangka Barat

Rabu, 24 Mei 2023 | 16:18 WIB
header img
Rapat Paripurna peringatan HUT ke-20 tahun Kabupaten Bangka Barat. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bangka Barat (Babar) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menggelar rapat paripurna Peringatan Hari Jadi Kabupaten Babar yang ke-20 tahun di Gedung Mahligai Betason II, kantor DPRD Kabupaten Babar, Rabu (24/5/2023). 


Rapat Paripurna peringatan HUT ke-20 tahun Kabupaten Bangka Barat. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.
 

Ketua DPRD Babar, Marudur Saragih mengungkapkan harapannya agar kabupaten yang memiliki julukan Negeri Sejiran Setason tersebut semakin maju ke depannya. 

Di usia 20 tahun ini, kata Marudur perjalanan pemerintahan dan pembangunan di Babar sudah banyak kemajuan yang dirasakan masyarakat.

Walaupun diakui Marudur memang masih banyak kondisi dan permasalahan yang secara langsung maupun tidak langsung berpengaruh terhadap dinamika dimasyarakat.

"Pembangunan di Kabupaten Bangka Barat harus lebih baik lagi lebih kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat," ujar Marudur.

Untuk mencapai target pembangunan di Kabupaten Bangka Barat, Marudur berharap sinergritas Pemerintah Daerah dan Legislatif yang sudah berjalan baik selama ini terus diperkuat.

"Kami berharap sinegritas yang ada kita perkuat kembali, harus ada inovasi kolaborasi, kemandirian daerah ini perlu kita tingkatkan supaya daerah kita ini menjadi daerah yang mandiri tentunya, baik untuk ketahanan pangan kita, inflasi kita sehingga masyarakat kita mendapatkan jaminan kesejahteraan," tuturnya.

Sementara itu, Wabup Bong Ming Ming yang menyampaikan sambutan mewakili Bupati H. Sukirman mengatakan, usia 20 tahun Kabupaten Bangka Barat adalah perjalanan yang cukup panjang dan bukan hal yang singkat dan mudah.

"Kita mengalami pemangkasan anggaran dari pusat, transfer anggaran yang berkurang sehampir 200 miliar hal ini bukanlah hal yang mudah dalam menghadapinya," kata Bong Ming Ming. 

Namun, dikatakan Wabup berkat dukungan DPRD Bangka Barat dan doa masyarakat kata Wabup, salah satu program pemerintah daerah yakni berobat gratis dapat direalisasikan.

Bong Ming Ming juga mengakui saat ini masih banyak hal - hal yang belum difasilitasi, seperti perbaikan jalan dan lain - lain karena keterbatasan anggaran yang masih dihantui defisit.

"Namun bukan berarti berarti kita berhenti untuk membangun daerah yang kita cintai ini. Alhamdulillah kerja sama dengan DPRD selama dua tahun terakhir ini kita masih bisa melakukan banyak hal di tengah keterbatasan anggaran," katanya. 

Terpisah itu, Asisten III Bidang Administrasi dan Umum Pemprov Bangka Belitung Yunan Helmi membacakan sambutan Pj. Gubernur Babel mengatakan, Kabupaten Bangka Barat diusianya yang ke-20 tahun telah mengalami banyak kemajuan di berbagai bidang, diantaranya peningkatan jumlah sarana dan prasarana pendidikan, kesehatan dan fasilitas masyarakat lainnya.

"Saya yakin dengan dukungan seluruh komponen masyarakat dengan asas kebersamaan dan sinergisitas, pembangunan akan terus berjalan dengan lancar," ucap Yunan. 

Mewakili PJ Gubernur, Yunan berharap agar semua elemen penyelenggara pemerintahan selalu belajar dan mempersiapkan diri untuk merencanakan dan melaksanakan pembangunan skala besar bagi percepatan pembangunan di Kabupaten Bangka Barat. 


Rapat Paripurna peringatan HUT ke-20 tahun Kabupaten Bangka Barat. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.
 

"Dengan perencanaan pembangunan secara komprehensif dan memiliki kurikulum tahapan pembangunan, dengan senantiasa membangun komitmen tinggi dalam mencapai target yang telah ditetapkan secara bermutu dan akuntabel," ujarnya. (Adv. DPRD Bangka Barat)

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut