get app
inews
Aa Text
Read Next : Serangan Udara Israel  ke Damaskus Tewaskan Jenderal Garda Revolusi Iran

9 Kota di Dunia yang Paling Buruk untuk Ditinggali

Sabtu, 06 Agustus 2022 | 15:40 WIB
header img
9 Kota di Dunia yang Paling Buruk untuk Ditinggali. (Foto: net)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - 9 kota yang paling buruk untuk ditinggali akan dibahas dalam artikel ini. Banyak faktor tentu saja yang membuat 9 kota ini sangat tidak direkomendasikan untuk ditinggali, salah satunya karena alasan kericuhan politik dan sosial, serta ancaman yang berkembang menjadi aksi terorisme.

Economist Intelligence Unit's (EIU) merilis Global Liveability Ranking 2022, dimana 9 kota terbawah dalam peringkat EIU tetap cukup stabil, dengan tidak ada kota baru yang masuk dalam kategori ini. 

Seperti dalam survei sebelumnya, kondisi kehidupan terburuk di Damaskus, ibu kota Suriah. Disusul Tripoli di Libya, Lagos di Nigeria dan Algiers di Aljazair. Perang, konflik, kesehatan dan terorisme adalah faktor terbesar yang mengakibatkan 9 kota dengan peringkat terendah ini tidak layah untuk ditinggali, tujuh di antaranya berasal dari Timur Tengah dan Afrika. 

EIU Global Liveability Ranking melakukan survei terhadap 140 kota di dunia. Survei tersebut mempertimbangkan beberapa hal seperi keuangan, pendidikan, infrastruktur, keamanan, dan ancaman terorisme.

Berikut 9 kota yang paling buruk untuk ditinggali, seperti yang kami olah dari laporan The Global Liveability Index 2022 versi EIU.

 

9 Kota di Dunia yang Paling Buruk untuk Ditinggali

1. Damaskus, Suriah

Kota ini dikatakan relatif stabil beberapa tahun  lalu, namun konflik senjata menjadikan kota ini memiliki nilai paling rendah sebagai kota paling tidak layak huni. Damaskus berada di ranking 172 dengan skor (index) 30,7.


2. Lagos, Nigeria

Kota ini memiliki skor paling buruk terutama pada stabilitas yakni hanya 20,0. Ancaman dari kelompok seperi Boko Haram menjadikan kota terbesar di Nigeria tersebut dianggap tak layak huni. Skor index Lagos 32,2.


3. Tripoli, Libya

Hampir sama dengan Suriah, kota ini mengalami penurunan tajam untuk kelayakan tempat tinggal setelah banyaknya perang dan munculnya kelompok ISIS yang terus menyebar di seluruh wilayah Timur Tengah dan Afrika Utara. Skor index Kota Tripoli adalah 34,2 dengan skor terburuk ada di faktor kesehatan (29,2) dan keamanan (30,0).


4. Algiers, Aljazair

Kota ini memiliki skor 37,0, dengan skor terendah ada di bidang kesehatan (29,2) disusul infrasturktur (30,4), stabilitas (35,0) dan lingkungan (45,4).


5. Karachi, Pakistan

Kota ini memiliki skor index 37,5 dengan nilai paling rendah untuk stabilitas, budaya, dan juga lingkungan. Namun, skor pendidikan 66,7 poin menjaganya di posisi terendah.


6. Port Moresby, Papua Nugini

Stabilitas kota ini menjadi yang paling buruk karena kerusuhan politik dan sosial. Selain itu, kesehatan juga menjadi salah satu faktor yang menjadi perhatian. Skor Index Port Moresby adalah 38,8 poin.


7. Dhaka, Bangladesh

Tindak kekerasan dan terorisme yang terjadi di kota ini membuatnya menjadi kota dengan skor terendah dalam infrastruktur.


8. Harare, Zimbabwe

Afrika hingga kini masih menjadi negara paling buruk untuk ditinggali terutama untuk skor kesehatan.


9. Douala, Kamerun

Kota di Afrika lainnya yang menjadi kota paling buruk, terutama dari segi kesehatan, pendidikan, infrastruktur, budaya, dan lingkungan. Namun skor untuk stabilitas masih dinilai tinggi sehingga kota tersebut mampu menjaga posisinya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut